Tag: Cut the Rope 2

Rekomendasi Game Puzzle yang Seru dan Menantang

Rekomendasi Game Puzzle yang Seru dan Menantang – Bermain game memang menjadi suatu hiburan yang tak pernah membosankan. Ada banyak sekali pilihan yang bisa anda temukan. Sekarang pun anda bisa nyaman bermain game dari perangkat smartphone ataupun tablet anda. Dalam hal ini, game-game mobile sangatlah banyak, baik itu yang ditujukan untuk Android, iOS, atau justru keduanya sekaligus. Untuk game populer, ada game dengan genre MMORPG, MOBA, dan juga Battle Royal. Inilah beberapa genre game yang sedang sangat populer saat ini dan digandrungi oleh banyak orang. Namun, bila anda bukan sekedar mencari game karena popularitasnya tapi anda memiliki jenis game favorit anda, itu tidak masalah. Termasuk juga bila anda senang dengan game berupa puzzle game. Game seperti ini memang tidak terlalu menarik bila secara umum dilihat dari grafis dan aspek lainnya. Namun, game ini tetap memiliki daya tariknya tersendiri dan itu karena tingkat kesulitan yang ada. Game seperti ini membutuhkan ketangkasan dari pemainnya, dan barangkali itu pula yang anda sukai dari game genre ini. Untuk hal itu, berikut adalah beberapa game puzzle yang bisa anda mainkan di gawai anda.

Yang pertama adalah CrossMe Nonograms. Game puzzle ini dianggap sebagai salah satu game yang terbaik. Salah satu alasannya adalah perkembangan tingkat kesulitan yang ada di game ini setiap kali satu bagian atau level puzzle sudah berhasil dipecahkan. Tampilan dari game ini menampilkan konsep pixel art dengan background berwarna coklat. Perpaduannya sekilas membuat game ini layaknya game yang sudah sangat lama. Dari tingkat kesulitannya, semakin tinggi levelnya, anda harus bersiap untuk semakin keras memutar kepala. Konsep dasarnya seperti pic-a-pix. Tugas anda adalah mengisi kolom logic number pada bagian yang sudah tersedia agar nantinya itu bisa membuka gambar tertentu. Ketika nantinya sudah memenuhi target yang ada di level tersebut, barulah anda akan beralih ke level selanjutnya.

Elshaddaigame – Selanjutnya,ada game Cut the Rope 2. Sesuai namanya, ini merupakan kelanjutan dari versi pertama Cut the Rope. Di versi terbaru ini, ada perkembangan yang ditawarkan. Total level yang bisa dimainkan adalah 168 level. Dengan total level ini, tentu anda tidak akan serta merta menyelesaikannya dalam satu hari saja. Lebih lagi, setiap level baru terbuka, tingkat kesulitan yang diberikan akan semakin tinggi. Ketika sudah mencapai level sekitar 100, tentu tingkat kesulitannya benar-benar bisa membuat anda dan pemain lainnya benar-benar pusing. Walau ini merupakan versi terbaru, game ini tetap mengusung karakter Nom yang memiliki misi untuk berburu permen. Game ini tentu tidak sekedar merupakan game untuk mendapatkan permen sebanyak-banyaknya untuk Nom, tapi ini lebih merupakan suatu game yang membutuhkan kemampuan problem solving yang bagus. Karena itulah, ini nantinya akan benar-benar menguji ketajaman pemikiran dan analisis anda dalam setiap level yang ada. Tanpa anda sadari, anda pun bisa menjadi lebih mudah untuk berpikir kritis.

Selain dua game tersebut, ada juga Two Dots. Ini bisa menjadi solusi bila anda cukup lelah untuk berpikir keras di dua game sebelumnya. Game Two Dots ini memang bisa dikatakan tidak terlalu membutuhkan kinerja otak dan kecerdasan anda. Namun, tetap saja anda perlu melihat dan menganalisis agar bisa mendapatkan skor tertinggi. Tugas dalam game ini adalah menghubungkan dua titik atau dots yang memiliki warna yang sama. Ketika anda berhasil mengubungkan dua titik itu, nantinya dua titik berwarna sama tersebut akan hilang dan anda bisa semakin jelas mencari titik-titik yang sama sebagaimana yang ada di dalam game. Karena itulah, game ini memang tidak serumit dua game sebelumnya. Walau demikian, ini tetap sangat seru untuk dimainkan saat ada waktu luang sehingga anda tidak akan terlalu bosan. Walau game ini terbilang sederhana, game ini memiliki ukuran yang cukup besar. Untuk yang di perangkat Android, setidaknya ini membutuhkan 133 MB dan ukuran lebih besar ada di perangkat iOS karena ini mencapai 525 MB atau lebih dari setengah GB.

Game lain yang juga tidak kalah seru dan masih cukup mirip dengan Two Dots adalah Onet. Game ini terbilang merupakan game yang sudah ada sejak cukup lama, dan bahkan telah ada sejak sebelum kehadiran Two Dots. Game puzzle berjudul Onet ini pun juga dimainkan dengan menghubungkan dua gambar yang sama. Gambar yang ada di game Onet ini adalah gambar pokemon. Anda yang senang dengan animasi ini tentu memiliki alasan lain untuk bisa memainkan game Onet ini. Namun, game puzzle bergambar ini memang bisa terbilang lebih sulit daripada Two Dots. Game ini memang menggunakan gambar pokemon, namun gambarnya berukuran cukup kecil. Sedangkan titik-titik dalam Two Dots memiliki ukuran yang jauh lebh besar. Tak hanya itu saja, Game Puzzle Onet ini juga memiliki gambar yang cukup banyak dan ada batas waktu untuk segera menyelesaikannya.

Lepas dari dua game yang terbilang mirip, ada game yang beberapa saat yang lalu sempat booming dan banyak sekali dimainkan oleh orang-orang. Itu adalah Candy Crush Saga. Sesuai namanya, game puzzle ini memang tentang permen. Tugas anda adalah menghilangkan permen-permen yang ada dengan menggeser permen tertentu sehingga beberapa deret permen dengan warna yang sama akan muncul. Ketika ini tercapai, permen dengan warna yang sama dan membentuk pola tertentu tersebut akan menghilang. Game ini menantang karena anda bermain dengan dibatasi oleh waktu yang tidak banyak. Untuk itu, anda tidak bisa hanya sekedar mencari lokasi yang mudah saja, tapi anda benar-benar harus bisa menemukan lokasi yang tepat, dan akan lebih baik bila satu gerakan bisa menghancurkan lebih dari satu kelompok permen dengan warna yang sama.

Candy Crush Saga sendiri tidak menjadi satu-satunya game dengan konsep yang sama karena ada pula Candy Crush Jelly Saga, Candy Crush Friend, dan jenis Candy Crush lainnya. Bahkan, game ini diadaptasi pula ke bentuk game lainnya yang tak lagi mengusung nama Candy Crush karena berasal dari developer yang berbeda. Game ini seru dan bisa menjadi cukup menjengkelkan karena tidak selalu level baru berarti tingkat kesulitannya hanya meningkat sedikit. Terkadang, perbedaan tingkat kesulitan menjadi sangat berbeda dari level sebelumnya. Tak hanya itu saja, game ini memiliki ribuan level sehingga anda tidak akan langsung menyelesaikannya dalam satu hari saja.

Baca juga : Game Puzzle tentang Angka dan Deretan Game Puzzle Lain yang Seru Dimainkan

Itulah beberapa game puzzle yang bisa anda temukan untuk anda unduh dan pasang di perangkat Android ataupun iOS. Masing-masing game memang memiliki daya tarik tersendiri. Anda tidak bisa bilang bahwa game tertentu lebih jelek karena tentu ada daya tarik tersendiri dari game-game puzzle tersebut. Bahkan walau ada game yang memiliki konsep yang mirip dengan game lain, tetap ada perbedaan, mulai dari tingkat kesulitan, grafis, hingga user’s interface. Karena itu, tak ada salahnya untuk mencoba game puzzle yang ada.